7 Rekomendasi Blog Keren Abis

Halo semua, semoga sehat selalu ya.

1. Gitasav.com

Sama seperti postingan sebelumnya tentang perekomendasian, bahwa aku pertama tama akan selalu merekomendasikan kak Gita Savitri Devi.

Yups, selain akun IG, channel youtube kak Gita juga punya Blog yang tentunya gak kalah menarik dengan kontennya di platform tersebut.





Di blog yang diberi nama A Cup Of Tea ini kak Gita menuliskan keresahan yang entah kenapa terlalu sering relate sama kehidupan saya, membuat emosi memunjak dan pikiran juga terkadang bisa lebih tenang.

Di blog ini kak Gita emang gak sesering itu buat menuliskan keresahannya, tapi percayalah bahwa setiap tulisannya selalu punya arti yang mendalam. Apalagi postingannya tentang rambut, sangat sangat membuat saya melongo.

Dan lagi lagi saya diracuni oleh tulisannya Gita sampai akhirnya saya juga ikut membaca tulisannya dengan judul buku yang sama dengan judul blognya.


BACA JUGA Cara Menghindari Revenge Porn


2. Voxpop.id


Nah, ini nih bacaan yang sangat menarik kedua untuk dibaca. Isinya beragam, mulai dari isu sosial, isu perempuan sampai beberapa yang kadang sempat terlintas di pikiran kita.

Dari tulisan tulisan di blog Voxpop saya jadi lebih banyak berfikir, ternyata apa yang kita fikirnya seringnya cuma stuck di sana dan gak jadi apa apa. Beda sama mereka yang menuangkan pikirannya dalam sebuah tulisan, bisa menginspirasi orang banyak untuk berfikir demikian.




Penulis penulis di sini gak cuma satu atau cuma perempuan doang, tapi siapa aja bisa ngirim tulisannya ke sini, tentunya dengan syarat yang berlaku.


3. Mojok


Mungkin bagi kalian gak asing lagi dengan satu kata di atas, karena memang tulisannya banyak digemari orang, ringan penuh dengan sendau gurau tapi tetap, makna yang disampaikan tetap bisa jadi pertimbangan untuk memikirkan ulang dan melakukan tindakan tertentu.



Mojok ini saya kunjungi kalau pikiran lagi sumpek, penuh dengan kekalutan dunia. Humor humornya sangat apik dibawakan, seperti diajak menikah dengan seorang pelawak. Tetap serius meski bercanda.

Jangan dipikirin lagi, kuy lanjut ke Mojok.


4. Project Multatuli


Saya baru saja menemukan blog ini dan langsung jatuh hati, ya sama dengan blog lainnya yang bercerita dengan penuh seksama tapi tetap bosan tidak cepat menghampiri.



Tulisannya sedikit berat bagi saya, banyak tentang politik tapi gak sedikit juga yang bahas isu sosial. Generasi Z yang dianggap paling ngerti teknologi kok bisa jadi pengangguran? Semua ada dibahas di sini.


5. Agus Mulyadi


Suami dari mbak Kalis ini sangat romantis, bagaimana tidak di bukunya yang berjudul Sebuah Seni Untuk Memahami Kekasih terpampang gambaran wajah mbak Kalis, tulisannya juga menceritakan tentang betapa beruntung nya ia memiliki mbak Kali, dan saya jatuh cinta dengan tulisan itu.



Di blog nya, mas Agus ini gak hanya bercerita tentang kebucinannya, tapi juga banyak hal yang dibicarakan di sini. Mau tau apa saja? Monggo silahkan di cek n ricek.


BACA JUGA Cara Menghadapi Masalah


6. Yoursay.id


Blog yang punya banyak tema, mulai dari lifestyle, sosial, ekonomi dan masih banyak lagi. Pembahasannya tentang penting gak sih beli baju lebaran membuat saya seperti berpikir ulang tentang baju hari lebaran dan makna sebenarnya dari idul fitri. Yoursay.id jadi insight baru buat dilahami.



7. Cerita Manusia


Yups, blog yang sedang kalian baca, bagaimana bisa tidak asyik kalian membacanya sudah sampai terakhir, sangat luar biasa bukan?



Disini saya banyak mengulas tentang perempuan, sosial, buku, film dan curhatan lainnya yang mungkin bisa membuat kalian tertarik untuk tinggal lama di sini.

Yo, segini aja dulu rekomendasian dari saya, semoga suka dan selamat beraktivitas.

Comments

Popular posts from this blog

Sesusah Apa Sih Skripsi itu?

Tentang Berproses

Apa Bener Kalau Perempuan Banyak Temen Pria Jadi Murahan?