Perbedaan Antara Orang yang Hanya Sekedar "Sibuk" dan Orang yang Benar-benar "Produktif"

 Setelah beberapa minggu ini aku udah nulis beberapa tulisan yang yang tergolong tulisan agak "berat", dikesempatan kali ini aku bakalan cerita tentang hal yang akhir-akhir ini aku juga pikirkan, yakni apakah kegiatan yang selama ini aku lakuin itu termasuk kegiatan orang yang hanya sekedar "sibuk" atau orang yang benar-benar "produktif". 

Karena terus terang saja aku selalu ngaku-ngaku kalau aku aku ini orangnya produktif, padahal setelah aku tahu beberapa apa fakta ini aku jadi berpikir ulang sampai aku jumpa kesimpulan bahwa selama ini kegiatan yang aku lakuin itu nggak produktif produktif amat. Nah berikut aku akan cerita tentang beberapa perbedaan antara orang yang hanya sekedar sibuk dan orang yang benar-benar produktif. Check this out 👀

Baca juga Toxic Postivity

  1. Orang yang produktif cenderung lebih memiliki prioritas sedangkan orang yang hanya "sekedar sibuk" tidak terlalu memiliki prioritas. Poin pertama ini benar-benar menyadarkan aku bahwa selama ini kegiatan yang aku lakuin ini ini bukanlah kegiatan yang benar-benar produktif. Orang yang produktif, dalam setiap mengerjakan kegiatan sehari-harinya memiliki skala prioritas, misalnya mereka tahu pekerjaan mana yang harus mereka selesaikan terlebih dahulu dan mana yang tidak. Sedangkan orang yang hanya sekedar sibuk, semua pekerjaan atau kegiatan yang dilakukan harus diselesaikan pada hari itu juga, hal ini menyebabkan pekerjaan atau kegiatan yang mereka lakukan tidak akan optimal.
  2. Orang yang hanya sekedar sibuk biasanya mereka cenderung multitasking. sedangkan orang produktif cenderung memiliki pola kerja yang teratur. Orang yang hanya sekedar sibuk mereka sering melakukan pekerjaan hanya dalam sekali kerja atau sekaligus, hal ini malah sering menyebabkan pekerjaan mereka tidak efektif dan malah tidak selesai secara keseluruhan. Orang yang produktif biasanya melakukan pekerjaan satau persatu hari ini menyebabkan pekerjaan (work flow) mereka lebih teratur.
  3. Orang yang hanya sekedar sibuk biasanya bisa lebih bekerja  dengan fokus sedangkan orang sibuk sebaliknya. Orang yang hanya sekedar sibuk mereka lebih sering terdistraksi dengan hal-hal diluar pekerjaannya, misalnya di saat mereka bekerja mereka malah sering membuka sosial media, membuka whatsapp, email, dan lain-lain. sedangkan orang yang benar-benar produktif mereka lebih cenderung fokus dalam bekerja sehingga pekerjaan mereka biasanya lebih cepat selesai dan efektif dari segi waktu.
  4. Orang yang hanya sekedar sibuk selalu mengatakan "iya". Sedangkan orang yang benar-benar produktif berani untuk mengatakan "tidak". Orang yang hanya sekedar sibuk mereka selalu menerima pekerjaan yang dibebankan kepada mereka sehingga mereka kebingungan pekerjaan mana yang akan diselesaikan terlebih dahulu.  Sedangkan orang yang benar-benar produktif mereka tahu pekerjaan apa yang benar-benar cocok untuk mereka kerjakan atau pekerjaan apa yang benar-benar menjadi prioritasnya.
  5. Orang yang hanya sekedar sibuk tidak tahu kapan harus beristirahat dari pekerjaannya sehingga mereka akan terus bekerja dan bekerja sedangkan orang yang benar-benar produktif mereka paham betul kapan mereka harus beristirahat dari pekerjaannya.

Baca juga Ngomongin LGBTQIA dibulan Juni

Nah setelah tahu beberapa perbedaan antara orang yang hanya sekedar sibuk dan produktif kalian termasuk orang yang mana? Yuk berbagi cerita di kolom komentar😊

Comments

Popular posts from this blog

Sesusah Apa Sih Skripsi itu?

Tentang Berproses

Apa Bener Kalau Perempuan Banyak Temen Pria Jadi Murahan?